Nama Panggilan : David Silva
Tempat Lahir : Arguineguín, Spanyol
Tanggal Lahir : 8 Januari 1986
Tinggi Badan : 1.70 m
Posisi : Midfielder/Winger
Klub Saat ini : Manchester City
Kebangsaan : Spanyol
Nomor Punggung : 21
Perjalanan Karir seorang Midfielder Man. City ini ternyata sudah dimulai sejak ia masih berumur 14 tahun, tepatnya pada tahun 2000, pemain berambut panjang ini bermain untuk klub Valencia Junior, 3 ia berada di klub junior ini, Pada tahun 2003 ia dipindahkan ke klub Valencia B (senior) diumurnya yang tergolong baru menginjak remaja yakni 17 tahun. Silva pun diberi kesempatan oleh sang pelatih untuk bermain, dan akhirnya ia dapat melewati 14 laga bersama Valencia B, dan 1 Gol yang disumbangkan nya sudah memperlihatkan bakatnya kepada Pelatih, dan akhirnya squad utama Valencia menariknya untuk bermain bersama di Liga Spanyol, saat itu umur David Silva masih 18 Tahun.
Disinilah permainan Silva mulai berkembang, skill individu dan umpan-umpan nya sangat mumpuni sehingga ia mampu mencetak 21 Gol, dalam 119 pertandingan bersama Valencia FC. Selama terikat kontrak dengan Valencia, Silva sempat menjadi pinjaman untuk 2 Klub lain, mereka adalah Eibar FC, dan silva menyumbang 5 Gol dalam 35 pertandingan, kedua adalah Celta Vigo FC, dengan 4 Gol dalam 34 Pertandingan. Kemudian Silva kembali lagi ke Valencia FC, yang pada akhirnya pada tahun 2010, Mancini menarik Silva untuk menjadi anak asuhan nya di Manchester City. Sejak pertama bergabung bersama Man. City Silva sudah menunjukan taring dengan menyumbang 16 Gol dalam 51 pertandingan yang ia lewati bersama Man. City. Dan sampai saat ini, Silva masih bertahan di Man. City.
Selanjutnya adalah karir Silva di Timnas Spanyol yang ia mulai sejak masih berumur 16 tahun, Silva pernah bergabung di Timnas U16, U17, U18, U19, U20, U21 dan kemudian masuk ke Timnas Spanyol senior, selama bermain di Timnas U16 sampai Timnas Spanyol senior, ia berhasil mencetak 14 Gol. Itulah napak tilas perjalanan karir David Silva dan Profil lengkap nya.